Selasa, 20 Agustus 2013

Saat Pria Arab Saudi Berbobot 610 Kg Harus Dibawa ke Rumah Sakit

Riyadh - Seorang pria di Arab Saudi harus dibawa ke rumah sakit dengan forklif atau mesin pengangkat barang. Sebabnya, berat pria ini mencapai 610 kilogram sehingga tidak memungkinkan dibawa dengan kendaraan biasa.

Khaled Moshin Shairi harus menjalani perawatan medis untuk mengurangi berat badannya. Seperti diberitakan kantor berita setempat, Saudi Press Agency (SPA) dan dilansir AFP, Selasa (20/8/2013), perawatan medis ini dibiayai oleh Kerajaan Saudi.

Namun untuk membawa Shairi ke rumah sakit bukanlah hal yang mudah. Otoritas setempat menggunakan pesawat khusus dari kediamannya di Jizan menuju ke rumah sakit yang ada di ibukota Riyadh.

Sesampainya di Riyadh, Shairi diangkat keluar pesawat dengan menggunakan forklif. Bertindak menjalankan perintah Raja Abdullah, Menteri Kesehatan (Menkes) Arab Saudi yang bertanggung jawab untuk membawa Shairi ke rumah sakit.

Tidak hanya mengurus transportasi, Menkes Saudi juga harus mencari ranjang khusus yang dibuat untuk mampu menampung tubuh Shairi. Kemudian juga mencari sebuah crane untuk mengeluarkan Shairi dari kamarnya di lantai dua apartemen di Jizan.

Menurut situs setempat, Sabq, ranjang khusus tersebut dibuat di Amerika Serikat.

Namun pihak Kementerian Kesehatan Saudi tidak menjelaskan secara spesifik perawatan medis seperti apa yang akan dijalani Shairi. Usia Shairi juga tidak disebutkan oleh otoritas Saudi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar